Rabu, 29 Februari 2012

Perempuan Berperan Besar dalam Ketahanan Pangan


JAKARTA, KOMPAS.com - KEHATI Awards, penghargaan yang diberikan Yayasan KEHATI kepada kalangan yang peduli pelestarian dan pemanfaatan keanekaragaman hayati kembali digelar untuk ketujuh kalinya.
Tahun ini, KEHATI Awards mengambil tema Keanekaragaman Hayati, Perempuan dan Pangan. Tema ini diambil untuk menyoroti peran perempuan dalam mengupayakan ketahanan pangan.
Direktur Eksekutif KEHATI, M.S. Sembiring, mengatakan, pada pola pertanian monokultur, memang laki-laki berperan besar. Namun, pada pengupayaan keragaman pangan, perempuanlah yang lebih berperan.


"Bagi kami, perempuan memegang peranan penting dalam penyelamatan keanekaragaman hayati, karena perempuan yang menentukan pemilihan ragam pangan dalam skala rumah tangga," katanya.
Bukti bahwa perempuan berperan dalam ketahanan pangan tercermin dari perjuangan perempuan yang mendapatkan perhargaan di ajang KEHATI Awards yang diadakan dua tahun sekali ini.
Maria Loretha, petani asal Adonara Barat, Flores, Nusa Tenggara Timur, adalah salah satunya. Ia berburu bibit tanaman unggulan di daerahnya dan membudidayakannya sebagai bahan pangan.
Beberapa jenis tanamannya adalah padi hitam, beragam jenis jagung (jagung merah, kuning, oranye dan ungu), sorghum, jewawut serta padi tahan kering.
Kalangan perempuan lain yang memenangkan penghargaan adalah Kelompok Putri Toga Turus Lumbung Puri Damai Puri Gianyar Bali. Mereka melestarikan tanaman obat, tanaman upacara dan tanaman langka.
Maria memenangkan penghargaan Prakarsa Lestari Kehati sementara kelompok perempuan dari Puri Damai Puri Gianyar Bali meraih penghargaan Peduli Lestari Kehati.
KEHATI Awards atiterbagi menjadi 6 kategori, yakni Prakarsa Lestari Kehati, Pendorong Lestari Kehati, Peduli Lestari Kehati, Cipta Lestari Kehati, Citra Lestari Kehati dan Tunas Lestari Kehati.
Sebagai catatan, Citra Lestari Kehati diberikan kepada seniman atau media yang berperan dalam mendukung pelestarian keanekaragaman hayati. Tahun ini, tidak ada seniman atau media yang mendapatkan penghargaan tersebut. 

0 komentar:

Posting Komentar